Jeng.. jeng..
Dua minggu berlalu sudah untuk persiapan
ujian SKD (Seleksi Kemampuan Dasar) berbasis CAT (Computer Assisted
Test), hari ujian yang ditunggu-tunggu telah datang. Siap tidak siap
harus berangkat hanya berbekal latihan soal dengan bank soal ujian CPNS
yang saya beli secara online. Buku itu saya bawa kemanapun saya pergi dan jika
ada kesempatan, saya latihan untuk mengerjakan. Itu usaha yang saya
lakukan karena sempitnya waktu dan sibuknya pekerjaan/kuliah. Pada hari
rabu pagi kala itu, hujan deras sekali. Saya bersyukur karena jadwal
ujian saya siang hari. Tidak sampai siang hujan berhenti. Saya bersama
Adik saya langsung berberes dan berangkat dengan bus transjakarta.
Lokasi ujian di BKN Cawang, lokasi sangat mudah ditemukan karena tidak
jauh dari halte busway.
Setelah sampai kami duduk dibarisan
bangku dan ujian masih 3 jam lagi. :D Setelah melaksanakan solat dzuhur
kami dipersilakan mengantre untuk pengecekan kartu ujian dan KTP serta
body check, kami tidak boleh membawa apapun selain kartu ujian dan KTP,
jam tanganpun di lepas.
90 menit untuk 100 soal pilihan
ganda, 1 soal dikerjakan kurang dari 1 menit. Soal-soal tersebut
kombinasi dari 3 bidang seleksi, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes
Intelegensi Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP)
Untuk lulus SKB ada nilai ambang batas (passing grade) yang harus dicapai, yaitu:
TWK minimal skor 75 (terdiri dari 30 soal, 1 soal yang benar bernilai 5 poin, salah 0 poin)
TIU minimal skor 80 (terdiri dari 35 soal, 1 soal yang benar bernilai 5 poin, salah 0 poin)
TKP
minimal skor 143 (terdiri dari 35 soal, tidak ada jawaban yang salah.
Setiap pilihan masing-masing ada poinnya. Jawaban yang paling tepat
bernilai 5 poin, paling tidak tepat bernilai 1 poin.)
Jadi, total skor maksimal keseluruhan adalah 500
Seperti apa sih soal-soal TWK, TIU dan TKP itu?
Gambarannya kurang lebih seperti ini,
TWK
itu mengenai nilai-nilai Pancasila, UUD, Tapres, Ketetapan MPR, sejarah
kemerdekaan, pahlawan, kebudayaan Indonesia, susunan kepresidenan dan
hal-hal yang mencakup kebangsaan.
TIU
berisikan tentang ilmu pengetahuan umum yang pernah kita pelajari waktu
sekolah, yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, Penalaran dan Logika.
TKP
berisikan soal-soal berupa situasi saat kita menghadapi persoalan dan
bagaimana menyikapinya. Pilihlah jawaban yang sesuai dengan karakter
yang baik dan logis bukan jawaban yang berlebihan.
Jadi, seperti itulah gambaran soalnya..
Saatnya
memasuki ruangan ujian, rasa tegang dan gugup pasti ada. Saya berusaha
untuk tenang agar bisa mengerjakan dengan maksimal. Pada tiap-tiap meja
ujian, tersedia 1 set komputer, kertas buram dan pensil untuk
coret-coretan. Soal-soal tersebut juga sistematis urutannya, TWK, TIU
dan TKP. Saya melewatkan TWK dan TIU terlebih dahulu dan mengerjakan
yang saya anggap mudah yaitu TKP. Dengan seksama, santai dan teliti saya
mengerjakan sampai lupa waktu, 40 menit berlalu dan baru mengerjakan
TKP saja 😂
Note : Tips mengerjakan TKP, jangan terlalu menghayati soal sehingga membuat lupa waktu. 😂
Sisa
50 menit untuk TWK dan TIU, saya agak kebut saat mengerjakan TWK karena
TIU ada beberapa soal matematika yang menggunakan corat-coret hitungan,
waktu sisa 2 menit dan masih ada beberapa soal TIU yang belum diisi,
mencoba menghitung dan tidak ketemu jawabannya. Akhirnya detik-detik
terakhir saya menyerah dan me-random jawaban. Tes online ini berbasis
CAT artinya, skor juga langsung muncul saat peserta meng-klik tombol
"SELESAI UJIAN" 😮 Oh my God!
Sebenarnya kampus
saya sudah menggunakan sistem ujian online seperti ini juga, tapi tetap
saja gelisah maksimal saat meng-klik selesai. Saya klik sambil menutup
mata saya. Dengan tegar saya buka mata saya dan kalimat yang pertama
kali saya tangkap adalah
"SELAMAT ANDA LULUS PASSING GRADE blablabla....."
Alhamdulillah, pecaaah...
Skor yang saya dapat adalah 356, dengan kombinasi :
TWK 100
TIU 85
TKP 171
Inilah nilai saya yang berada di urutan ke-4 *norak* |
Saya
agak tercengang dengan skor TKP. Begitu menikmati saat mengerjakan TKP
dan hasilnya nyaris sempurna. Untuk TIU skornya agak mepet, karena waktu
saat mengerjakan TIU juga mepet.
Saat keluar ruangan ujian,
di tenda untuk peserta menunggu ada layar besar yang secara live
menampilkan skor-skor ujian semua peserta. Bersyukur dan berbahagia
sekali karena nama saya berada di urutan 4 untuk sesi ujian waktu itu.
Setelah hasil keseluruhan ujian SKD dari hari pertama s.d terakhir
diupload di web resmi CPNS Kemenkumham, nama dan skor saya berada
diurutan 38. Alhamdulillah...lega sementara..
Selanjutnya masih ada tes kesamaptaan. Apa itu tes kesamaptaan?
Lanjut di part berikutnya ya..:*
Tidak ada komentar:
Posting Komentar